Kalau mau copy paste tulisan di blog ini mohon minta ijin dan menyertakan link penulis

Senin, 15 Oktober 2012

Ruby Madagascar, Harga terjangkau namun tidak kalah cantik

ruby madagascar
Ruby Madagascar
Batu Ruby Madagascar akhir-akhir ini membanjiri pasaran batu mulia di Indonesia. Harganya lumayan sangat terjangkau jauh dibawah ruby yang berasal dari Burma atau Tanzania. Sebelum tahun 2011, ruby Afrika belum banyak beredar di pasaran. Harganya lumayan tinggi jika dibandingan dengan harga pasaran saat ini. Orang-orang juga tidak peduli dengan origin batu itu, yang penting batu ruby dengan warna merah. Walaupun mempunyai harga murah, sebenarnya kecantikan batu ruby Madagascar tidak kalah menarik, coba aja lihat foto ruby Madagascar di artikel ini.
ruby afrika
Ruby Madagascar / Afrika
Batu Ruby Afrika kebanyakan mengalami beberapa treatment atau proses untuk membuat warna dan kondisi batu ruby menjadi lebih menarik. Umumnya ruby Madagascar Afrika mendapat treatment glass filling dan heating. Ada juga yang mendapat treatment coloring, seperti beberapa ruby afrika dengan star ditemukan mempunyai warna merah aneh. Setelah dicelup pada cairan acceton / pembersih kuku warna ruby itu memundar. Residu warna merah membekas pada wadah batu. Treatment glass filling dan heat sudah dianggap biasa dan diterima oleh penggemar batu mulia di Indonesia. Akan tetapi, akibat dari treatment glass filling ini, ruby Madagascar menjadi rentan goresan karena di beberapa tempat mempunyai lapisan kaca yang lebih lunak dari crystal corundum. Kalau ruby Madagascar mendapat perawatan yang sesuai, merah dan kilaunya akan bertahan lama. Untuk mendapatkan ruby Madagascar bagus segera kunjungi toko batu kami di batumuliacrystal.com.

3 komentar:

  1. http://lh3.ggpht.com/-YT1ZKKhMP0I/ULIO3-VdROI/AAAAAAAAOOM/05AUD2dGeus/batu-biru.jpg

    numpang bang galih, itu jenis batuan alam apa? dan dibawah ini juga :
    http://www.rinagu.com/2012/11/batu-meteor-atau-batu-hitam.html

    BalasHapus
    Balasan
    1. yang pertama kayake bukan batu pirus, kurang jelas fotonya. Yang meteor itu bisa juga batu obsidian hitam. Jenis meteor tekstites pasti ada guratan2 khas bisa cek di sini http://www.batumuliacrystal.com/2012/10/natural-tektites-rp-200000.html

      Hapus
  2. ruby mada yg star memang ga tembus ya mas

    BalasHapus

Silahkan menuliskan komentar anda, spam saya hapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...